Rabu, 08 Mei 2013

Super Hero Fenomenal Lahir di Indonesia



Tahun ini, RCTI akan memberikan warna baru dengan menayangkan "BIMA Satria Garuda" hasil kerjasama antara MNC Media dan Ishimori Production, perusahaan Jepang yang pernah memproduksi seri Ksatria Baja Hitam di era '90-an dan Kamen Rider Series hingga saat ini. Akan tersedia pula merchandise hasil kerjasama dengan Bandai.

"BIMA Satria Garuda" berkisah tentang dunia paralel yang gelap tanpa sumber daya matahari, air, oksigen dan elemen kehidupan lainnya. Dunia paralel ini dikuasai oleh VUDO organisasi hitam yang dipimpin oleh Rasputin. Suatu hari, seorang ilmuwan di Bumi berhsail membuat portal yang bisa meenghubungkan Bumi dengan galaksi lain untuk tujuan ilmu pengetahuan. Namun, hal ini dilihat oleh VUDO sebagai peluang untuk memasuki Bumi dan merampas semua kekayaan alam untuk menciptakan kehidupan di dunia mereka. 

Bumi pun diserang dan Rena Iskandar (Stella Cornelia) diculik! Ray Bramasakti (Christian Loho), mekanik di bengkel Satria Motor, berusaha menyelamatkan Rena dan masyarakat Bumi dengan bantuan 7 power stone yang dimilikinya. Bagaimanakah nasib Bumi selanjutnya?

Nantikan serial "BIMA Satria Garuda" mulai 30 Juni 2013, se
tiap Minggu pukul 08:30 WIB dan Sabtu pukul 15:00 WIB (tayang ulang) di RCTI!

0 komentar:

Posting Komentar

 
Sumber: http://davotmarbun.blogspot.com/2011/11/cara-membuat-tombol-next-page-pada-blog.html#ixzz2SmaEVHsC